Campuranpedia.com - Metode penyusutan ini
adalah Metode penyusutan aset tetap berdasarkan memiliki konsep yang
hampir sama dengan saldo menurun ganda. Namun metode Jumlah angka tahun
ini jarang digunakan karena adanya undang-undang perpajakan yang
membatasi penggunaan untuk keperluan pajak. Cara menghitung Penyusutan
menggunakan metode angka tahun terlebih dahulu kita harus menyari Jumlah
Angka tahunnya dengan Cara sebagai berikut
JAT=N(N+1)/2
Dimana
N = Masa Manfaat dari Aset Tersebut
Misal Suatu aset memiliki masa manfaat 5 Tahun maka Jumlah angka tahun sebagai berikut
JAT = 5 *(5+1) / 2
= (5*6)/2
= 30/2
= 15
Atau bisa juga dengan menggunakan angka pembilangnya dengan cara sebagai berikut
JAT = (5+4+3+2+1) = 15
Contoh Soal
Suatu
aset diperoleh pada tahun 2016 dengan harga perolehan Rp. 100.000.000,
aset ini disusutkan dengan metode Jumlah Angka Tahun dengan masa manfaat
10 tahun. Hitunglah Penyusutan Aset Tersebut !!
Jawab
JAT = 10(10+1)/2
= (10*11)/2
= 110/2
= 55
Maka Perhitungan penyusutannya adalah sebagai berikut :
Penyusutan Tahun 1 = 10/55 * 100.000.000 = Rp. 18.181.818,19
Penyusutan Tahun 2 = 9/55 * 100.000.000 = Rp. 16.363.636,36
Penyusutan Tahun 3 = 8/55 * 100.000.000 = Rp. 14.545.454,54
Penyusutan Tahun 4 = 7/55 * 100.000.000 = Rp. 12.727.272,73
Penyusutan Tahun 5 = 6/55 * 100.000.000 = Rp. 10.909.090,91
Penyusutan Tahun 6 = 5/55 * 100.000.000 = Rp. 9.090.909,1
Penyusutan Tahun 7 = 4/55 * 100.000.000 = Rp. 7.272.727,27
Penyusutan Tahun 8 = 3/55 * 100.000.000 = Rp. 5.454.545,45
Penyusutan Tahun 9 = 2/55 * 100.000.000 = Rp. 3.636.363,64
Penyusutan Tahun 10 = 1/55 * 100.000.000 = Rp. 1.818.181,82
Untuk Menghitung Penyusutan Jumlah Angka Tahun dengan Rumus Excel maka Fungsi yang digunakan adalah "SYD" dengan Cara sebagai berikut
=SYD(cost;salvage;life;per)
Dimana
- Cost adalah Harga Perolehan aset Tetap
- Salvage adalah Nilai sisa dari aset Tetap
- Life adalah umur ekonomis dari suatu aset
- Per adalah Periode penyusutan dalam 12 Bulan atau 1 Tahun
Cara Pengaplikasian, jika kita gunakan Contoh soal diatas adalah sebagai berikut
- Pada Kolom B9 silahkan Masukan Rumus =SYD($D$3;$D$4;$D$5;A9) Lalu enter
- Maka perhitungan akan terisi secara otomatis seperti tampak pada gambar dibawah ini
Post a Comment